Friday, November 23, 2012

Penyebab Do'a Tak Dikabulkan

*Abu Ayaz*

PENYEBAB DO'A TAK DIKABULKAN

سْــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــــمِ

Dikisahkan bahwa suatu hari, Ibrahim ibn Adham رحمه الله (seorang yg hidup di masa tabi'in) melintas di pasar Bashrah, lalu orang² berkumpul mengerumuninya seraya berkata: "Wahai Abu Ishaq, apa sebab kami selalu berdo'a namun tak pernah dikabulkan?"

Ia menjawab: "Karena hati kalian telah mati oleh 10 hal:

(1) Kalian mengenal اللّه Subhanahu wa Ta'ala, tetapi tak menunaikan hak-Nya.

(2) Kalian mengaku cinta Rasulullah صلى الله عليه و سلم, tetapi meninggalkan sunnahnya.

(3) Kalian membaca al-Qur'an, tapi tak mengamalkannya.

(4) Kalian memakan nikmat² اللّه Subhanahu wa Ta'ala, tapi tak pernah pandai mensyukurinya.

(5) Kalian mengatakan bahwa Setan itu adalah musuh kalian, tapi senang mendengar & mengikuti bisikannya.

(6) Kalian katakan bahwa Syurga itu adalah haq (benar adanya), tapi tak pernah beramal untuk menggapainya.

(7) Kalian katakan bahwa Neraka itu adalah haq (benar adanya), tetapi tak mau lari darinya.

(8) Kalian katakan bahwa kematian itu adalah haq (benar adanya), tapi tak pernah menyiapkan diri untuknya.

(9) Kalian bangun dari tidur lantas sibuk memperbincangkan aib orang lain, tapi lupa dg aib diri sendiri.

(10) Kalian kubur orang² yg meninggal dunia di kalangan kalian, tapi tak pernah mengambil pelajaran dari mereka".

[Sumber: Mi'ah Qishshah wa Qishshah Fii Aniis ash-Shaalihiin Wa Samiir al-Muttaqiin, Muhammad Amin al-Jundi, Juz II hal 94]

Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment